+62 812 1066 9090

pemdes@pahonjean.desa.id

Desa Pahonjean, 2 Juli 2024 – Sejak sebelum subuh, Warung Bu Zaenab di Jalan Kedoya, Dusun Geblogan, Desa Pahonjean, telah ramai dikunjungi warga. Warung ini menyediakan beragam kebutuhan, mulai dari peralatan rumah tangga, dapur, sayur-mayur, hingga peralatan listrik.

Yang menarik, selain kebutuhan sehari-hari, Warung Bu Zaenab juga menjual aneka makanan dan jajanan siap saji yang sangat diminati pengunjung. Tak kurang dari 100 orang bergantian dari berbagai arah, bahkan dari desa lain seperti Cibeunying dan Mulyadadi, ikut meramaikan warung ini setiap pagi.

“Sejak subuh, warung kami sudah ramai. Pembeli datang dari sekitar sini maupun dari desa lain untuk berbelanja kebutuhan dan juga membeli makanan siap saji,” ujar Bu Zaenab, pemilik warung.

Tak hanya Warung Bu Zaenab, ada satu warung lagi di Jalan Kedoya yang juga menyediakan masakan dan jajanan siap saji. Mulai dari sayur khas, kepok, getuk, sayur belut, sayur ikan, serta mendoan dan bakwan. Warung Bu Binti juga sudah ramai pengunjung sejak sebelum subuh.

Antusiasme warga terhadap kedua warung ini menunjukkan betapa ramainya aktivitas pagi hari di Jalan Kedoya, Dusun Geblogan, Desa Pahonjean.

Bagikan Berita